"Dia bisa menciptakan sistem (pemerintahan) yang bagus," kata penabuh drum ini di markas Slank Jalan Potlot III No.14 Duren Tiga, Jakarta Selatan, Senin 16 April 2012.
Di depan wartawan, usai menyambut kedatangan Jokowi ke markas Slank, Bimbim mengatakan kalau pada pemilihan kepala daerah sebelum dia memilih tidak mencoblos alias golongan putih (Golput).
Kendati demikian, pada Pilgub tahun ini dia sesumbar bakal memilih pasangan Jokowi-Ahok. "Dulu Golput, sekarang kotak-kotak," ucapnya.
Seperti diketahui, pasangan Joko Widodo-Basuki Tjahaja memiliki ciri khas tersendiri dalam memperkenalkan dirinya ke publik. Saat pertama kali mendaftar ke KPU Provinsi Jakarta untuk melaju dalam Pilgub Jakarta, mereka berdua kompak mengenakan kemeja merah lengan panjang bermotif kotak-kotak. Jokowi sendiri mengaku bakal terus mengenakan kemeja kotak-kotak tersebut hingga perhelatan Pilgub usai.
Bimbim menambahkan, kedatangan Jokowi di markas Slank dalam rangka berdiskusi perihal persoalan di Jakarta. "Kami ngasih gambaran saja Jakarta itu seperti apa," ucapnya.
Sementara itu gitaris Slank, Abdi mengenal sosok Jokowi sebagai pejabat yang gandrung akan musik. Menurut Abdi, ia belum pernah menemukan sosok pejabat yang seperti itu. "Kalau ngobrol jadinya nyambung," katanya.
Ia menambahkan, tiap kali Slank manggung di Solo, mereka kerap kali berkomunikasi dengan Jokowi. Pernah satu ketika, kata Abdi, para personil Slank berharap Jokowi bisa jadi kepala daerah di Jakarta. "Eh, gak tahunya sekarang dia maju di Pilgub Jakarta," ucap Abdi.
Lebih lanjut, Abdi berharap bila Jokowi jadi Gubernur Jakarta ia bisa menyelesaikan tiga persoalan utama, yaitu banjir, macet, dan sampah. "Kalau melihat rekam jejak di Solo, saya kira dia bisa mengatasi soal itu," ucapnya.
SUMBER
Rock-band Slank members support Jokowi
The Jakarta Post, Jakarta | Tue, 04/17/2012 6:41 AM A | A | A |
Jakarta gubernatorial candidate Joko ‘Jokowi’ Widodo gained support from members of rock band Slank after visiting the group’s fan camp in Jakarta on Monday. The incumbent Surakarta Mayor was having a lunch together with Slank personnel on the request of Slank’s manager.
Slank’s drummer, Bimbim, claimed that he had asked Jokowi to run for Jakarta governor two years ago when visiting Surakarta.
“I remember having asked him to run for [Jakarta] governor two years ago. I am sure that he could win [the gubernatorial election],” he said.
Slank’s guitarist, Ridho, expressed that Jokowi would be the “perfect figure” to fix the so-called chaos in Jakarta. He hoped that the 50-year-old contender would apply the “good system” that the latter’s has shown in leading Surakarta.
“Personally, I will vote for Jokowi. I had a lot of hope on him,” he said.
Ridho added, however, that his band remains independent and neutral in facing the upcoming election.
“There are five individuals in the group and each one has his own choice,” he said as quoted by tempo.co